Entrepreneur Learning Program di STIE BPKP

Kegiatan pelatihan Entrepreneur Learning Program tahap Basic yang diselenggarakan STIE BPKP pada Tanggal 29 Januari sampai dengan 04 Februari ini diberikan kepada masyarakat umum dan Mahasiswa ini diselenggarakan oleh Entrepreneur Class dalam rangka pengembangan karakter entrepreneurship untuk pengembangan perekonomian Indonesia.
Kegiatan pelatihan ini berlangsung selama dua hari yang diikuti oleh 50 peserta dari berbagai kalangan. Adapun kegiatan ini memberikan materi yang cukup banyak, yaitu ;

  • Pengembangan karakter dan mental individu.
  • Teknik komunikasi dan negosiasi.
  • Rantai nilai bisnis.
  • Prespektif kewirausahaan.
  • Bisnis Klinik

Metode pembelajaran yang dilakukan melalui ceramah dan diskusi didalam kelas, nantinya para alumni kegiatan pelatihan ini akan mendapatkan materi tambahan yang diharapkan bisa menghasilkan entrepreneur-entreprenur muda dan dapat menularkan kepada masyarakat yang lain.